MAN 1 Kulon Progo

Santri Berlian

Bersiap Menghadapi UN, MAN 1 Kulon Progo Adakan Kegiatan Achievement Motivation Training (AMT) di Wildlife Rescue Centre Jogja

Banyak cara yang dilakukan Lembaga Pendidikan untuk meningkatkan motivasi belajar dan kemandirian peserta didiknya. Salah satu yang dilakukan oleh MAN 1 Kulon Progo, D.I Yogyakarta, mengajak seluruh peserta didik kelas XII ke Wildlife Rescue Centre Jogja, tanggal 12 Maret 2020 untuk mengikuti kegiatan Achievement Motivation Training. Kegiatan AMT tersebut dilaksanakan dalam rangka pemantaban persiapan  ujian siswa kelas XII tahun pelajaran 2019/2020.

Kegiatan AMT yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB hingga 12.00 WIB tersebut dibuka oleh H. Edi Triyanto, S. Ag., S. Pd., M. Pd selaku Kepala MAN 1 Kulon Progo. Edi Triyanto mengatakan kegiatan AMT ini bertujuan untuk menyegarkan kembali semangat dan motivasi belajar siswa kelas XII untuk menghadapi Ujian Nasional.

“Kegiatan ini dalam rangka menyegarkan kembali semangat dan motivasi belajar siswa untuk menghadapi Ujian Nasional sehingga akan dapat mencapai hasil yang terbaik”, jelas Edi Triyanto.

Sebanyak 203 siswa dan didampingi oleh 24 guru mengikuti rangkaian kegiatan di alam terbuka. Beragam materi yang diberikan oleh tim motivator dari STIEWN dan ITNY meliputi materi How To Be A Great Personal, Mencapai Prestasi Terbaik, dan Fun Game. Keseruan tampak terlihat pada saat kegiatan Fun Game. Setelah warming up, peserta dibagi menjadi sepuluh kelompok untuk mengikuti beberapa permainan diantaranya game Sangkar Burung, Bintang Berpindah, Loncat Berantai dan Lari Lipan . Pihak madrasah berharap agar kegiatan Achievement Motivation Training ini juga dapat membentuk karakter siswa siswi MAN 1 Kulon Progo menjadi pribadi yang Tangguh, mandiri, dan bertanggungjawab. (YAN)