MAN 1 Kulon Progo

Santri Berlian

MAN 1 Kulon Progo Sukses Gelar Apel HAB Kemenag Ke-78

MAN 1 Kulon Progo sukses mengadakan apel Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-78 sekaligus membagikan Piala Kejuaraan dan Piagam Penghargaan pada hari Rabu (3/1/2024) pagi. Kegiatan apel diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan pegawai. Apel dilaksanakan di halaman tengah madrasah setempat.

Kepala Madrasah, Drs. Muhammad Wahdan Zani membacakan sambutan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas pada apel peringatan HAB Kemenag. Penguatan Moderasi Beragama, Transformasi Digital, Revitalisasi KUA, Kemandirian Digital, Kemandirian Pesantren, Cyber Islamic Univercity, Religiousity Index, Tahun Kerukunan Umat Beragama adalah ikhtiar dalam memberikan layanan yang sebaik-baiknya kepada seluruh umat. Pada momentum HAB ke-78 Kementerian Agama, Menteri Agama mengajak kepada seluruh ASN untuk meningkatkan spririt layanan untuk umat.

“Mari kita wujudkan birokrasi yang melayani. Kita layani umat dengan senang hati. Jadikan pelayanan umat sebagai panggilan hati, bukan semata kewajiban birokrasi. Jika pelayanan umat dilandasi dengan pangilan hati, maka saya yakin dan percaya akan terwujud birokrasi yang inklusi, transparan, dan berdampak. Kita akan betul-betul bersama umat, yang berujung pada Indonesia Hebat,” ucapnya membacakan sambutan Menteri Agama.

Selanjutnya Kamad Wahdan juga merasa bersyukur karena madrasah sukses mengadakan apel. “Alhamdulillah apel berjalan dengan hikmat. Bersamaan dengan apel, dilakukan pemberian Piala Kejuaraan dan Piagam Penghargaan untuk Siswa dan Guru yang berprestasi,” tuturnya.

“Selamat saya sampaikan kepada siswa, guru, dan pegawai yang berprestasi. Semoga di tahun ini prestasi siswa, guru, dan pegawai lebih baik lagi,” pungkas Wahdan.

Sebelum apel diakhiri, staf kesiswaan, Vera Veronica, S.Pd. menyampaikan prestasi siswa sebulan terakhir. Diantaranya: Juara 2 lomba cerdas cermat PMR Wira se-kabupaten Kulon Progo tahun 2023, yakni Puji Lestari ( X-F) dan Decha Naudia Pratiwi (X-E).

Kemudian Tim Jelitaku MAN 1 Kulon Progo menjadi Juara 3 Sangga Terbaik Putri, yaitu Dinda Ayudya Mahadika (XI-MIPA3), Dwi Meiarafina (XI-MIPA1), Nailah Haya Aqilah (XI-MIPA1), Intan Suci Ramadhani (XI-IPS3), Aulia Ema Ferlina (XI-IPS3), Panca Setyani (X-A), Muna Salma Azzahra (X-A), Levina Rosita Dewi (X-A). Sedangkan Ahmad Among Prasojo (XI-MIPA3) Juara 1 Fotografi Sangga Putra, dan Panca Setyani (X-A), Juara 1 Stand Up Comedy Sangga Putri.

Madrasah juga memberikan apresiasi kepada sangga putra yang telah mengikuti kegiatan jelajah wisata Kulon Progo 18 tahun 2023 Kwartir Cabang Kulon Progo yang terdiri dari Ghifari Rachamaditya (XI-MIPA3), Ahmad Among Prasojo (XI-MIPA3), Andika Bima Kurniawan (XI-MIPA1), Aditya Rifa’i (XI-MIPA2), Hanif Nur Faizi (XI-MIPA2), Pamulang Caraka Enggal (XI-IPS1), Evan Fadhilah (X-A), dan Reza Nur Adli Hidayat (X-A).

Selanutnya Vera juga menyampaikan kejuaraan yang diperoleh Guru dan Pegawai yaitu Juara 3 Tenis Meja Tingkat Kanwil Kemenag Provinsi DIY yaitu H. Mustafid Enukhad, S.Ag., M.S.I., Muhammad Asrofi, S.Pd., M.Pd. dan Muchtar Warnanto. Sedangkan Wahyu Setyawan, S.Pd. mendapatkan Juara 3 Bulu Tangkis Tingkat Kanwil Kemenag DIY. (nhd/***)