Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Kabupaten Kulon Progo dilaksanakan pada Senin (1/7/2024) beberapa waktu lalu. Pada perhelatan tersebut, Empat Siswa MAN 1 Kulon Progo sukses meraih juara sebagaimana diumumkan hasilnya pada Sabtu (6/7/2024).
Keempat siswa tersebut adalah Stefany Salma Shalikhah (Juara 1 Kimia), Hanifah Nur Badriyah (Juara 1 Geografi), Nailah Haya Aqilah (Juara 1 Biologi), dan Dian Candra Aditya (Juara 2 Fisika).
Kepala MAN 1 Kulon Progo, Drs. Muhammad Wahdan Zani bersyukur sekaligus mengapresiasi prestasi yang diraih keempat siswanya pada kegiatan tersebut. “Alhamdulillah empat siswa MAN 1 Kulon Progo mendapatkan juara dalam KSM tingkat Kabupaten Kulon Progo. Mereka benar-benar telah berjuang dengan maksimal,” ungkapnya.
Wahdan juga menyampaikan selamat dan semangat untuk para pembimbing, antara lain Siti Muflikhakh, S.Pd. (Pembimbing Kimia), Harmiyati, S.Pd., M.Sc. (Pembimbing Geografi), Hartina Nugrahani, S.Si. (Pembimbing Biologi), dan Dra. Indrati (Pembimbing Fisika).
“Selamat saya sampaikan kepada siswa dan pembimbing yang telah berusaha maksimal. Semoga semuanya sukses di tahap berikutnya,” harap Wahdan.
“Semoga prestasi yang diperoleh Stefany Salma Shalikhah, Hanifah Nur Badriyah, Nailah Haya Aqilah, dan Dian Candra Aditya dapat memotivasi siswa lain untuk berprestasi di bidang akademik,” pungkasnya.
Di tempat terpisah, Wakil Kepala Urusan Kesiswaan, Mujiyana, S.Pd. menyampaikan bahwa dari keempat siswa tersebut, tiga siswa maju KSM tingkat provinsi DIY.
“Alhamdulillah dari empat siswa yang meraih juara tingkat kabupaten, tiga siswa nantinya maju tingkat D.I.Yogyakarta. Ketiga siswa tersebut adalah Stefany Salma Shalikhah (Kimia), Hanifah Nur Badriyah (Geografi), dan Nailah Haya Aqilah (Biologi),” jelasnya.
Sementara itu, Harmiyati (Pembimbing Geografi), menyampaikan bahwa Hanifah, siswa bimbingannya adalah salah satu siswa yang rajin. Ia benar-benar mempersiapkan diri dengan belajar. Tidak hanya menunggu bimbingan, Hanifah pun belajar secara mandiri.
Demikian halnya dengan pembimbing lainnya yang juga menyampaikan bahwa siswa bimbingannya telah mempersiapakan diri untuk mengikuti KSM tersebut. Sehingga akhirnya memperoleh hasil seperti yang diharapkan. Dan dapat mengharumkan nama MAN 1 Kulon Progo. (nhd/***)
Berita lainnya
Pegiat Literasi MAN 1 Kulon Progo Juri Festival Literasi MA Taruna Al-Qur’an 2024
Nur Hidayati, Guru Mansaku Juara 1 Lomba Guru Inovatif PGRI
Davinka Jafni, Siswa Mansaku Sukses Terbitkan Novel ChaZa