Siswa MAN 1 Kulon Progo (Mansaku) mengikuti Lomba Melukis Totebag pada Festival Pameran Industri Berbasis Budaya di Taman Budaya Kulon Progo (TBK), Kamis (7/10/2024). Dalam kegiatan tersebut MAN 1 Kulon Progo mengirimkan lima siswanya.
Kelima siswa tersebut yaitu Riva Nur Aida (XI-A), Aditya (X-B), Ardelia Lutfiani (X-D), Hanin Luthfi Hamid (X-E), dan Naufal Akhmad Zaki (X-F).
Basiroh Widiastuti, S.Pd. selaku Guru Seni Budaya menyampaikan bahwa kelima siswa tersebut adalah siswa yang rajin mengikuti ekstrakurikuler.
“Riva, Aditya, Ardelia, Hanin, dan Naufal merupakan siswa yang rajin mengikuti ektrakurikuler melukis. Alhamdulillah mereka sangat antusias mengikuti lomba meskipun kegiatan semacam ini baru kali ini diikutinya,” ungkap Widi, panggilan akrab Basiroh Widiastuti.
Menanggapi kegiatan tersebut, Kepala MAN 1 Kulon Progo, Drs. Muhammad Wahdan Zani bersyukur karena siswanya dapat mengikuti kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah ada lima siswa MAN 1 Kulon Progo yang mengikuti Lomba Melukis di Totebag. Semoga dengan kegiatan ini menambah semangat mereka untuk berkompetisi,” kata Wahdan. (nhd/***)


Berita lainnya
Siswa Kelas XII MAN 1 Kulon Progo Sukses Jalani Hari Pertama Tes Kemampuan Akademik
Tiga Siswa MAN 1 Kulon Progo Ikuti Seminar Nasional 70 Tahun Pendidikan Sejarah di Universitas Sanata Dharma
Demi Sukses Seleksi Perguruan Tinggi, Siswa MAN 1 Kulon Progo Jalani Simulasi TKA Berbasis CBT