Kulon Progo (MAN 1 KP) – Dalam rangka memperingati World Cleanup Day atau Hari Bersih Dunia yang jatuh pada Jumat (3/10/2025), MAN 1 Kulon Progo menggelar kegiatan Bersih Madrasah sebagai wujud nyata kepedulian terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan.
Sejak pagi, seluruh warga madrasah mulai dari guru, pegawai, hingga siswa terlibat aktif dalam kegiatan gotong royong membersihkan setiap sudut area madrasah. Kegiatan diawali dengan perwalian di masing-masing kelas untuk pembagian tugas dan wilayah kerja, kemudian dilanjutkan dengan aksi bersih lingkungan secara serentak.
Kepala MAN 1 Kulon Progo, Drs. Muhammad Wahdan Zani, menyampaikan apresiasi terhadap antusiasme seluruh warga madrasah. Ia menegaskan bahwa kegiatan semacam ini bukan hanya bentuk partisipasi memperingati hari kebersihan dunia, tetapi juga menjadi bagian dari pembentukan karakter peduli lingkungan bagi seluruh siswa.
“Kegiatan ini sangat baik untuk menumbuhkan kesadaran bersama bahwa menjaga kebersihan adalah bagian dari iman. Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi kebiasaan rutin, bukan hanya saat momentum World Cleanup Day, agar lingkungan madrasah tetap asri, sehat, dan nyaman bagi seluruh warga madrasah,” ujar Wahdan Zani.
Melalui kegiatan ini, MAN 1 Kulon Progo berkomitmen untuk terus menanamkan nilai kepedulian lingkungan sekaligus menguatkan budaya hidup bersih dan sehat di lingkungan pendidikan. (adk)
Berita lainnya
Siswa MAN 1 Kulon Progo Raih Prestasi Membanggakan di Kejuaraan Pagar Nusa ke-4 Tahun 2025
Nafi’ah Mujib Persembahkan Kemenangan untuk MAN 1 Kulon Progo
Rage Damara Sabet Juara 1 Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa ke-4 Tahun 2025