21 Januari 2026

MAN 1 Kulon Progo

Santri Berlian

Guru PKN MAN 1 Kulon Progo Ikuti Kegiatan MGMP PKN MA DIY Goes to Semarang

Kulon Progo (MAN 1 KP) – Dalam rangka meningkatkan kompetensi profesional dan memperluas wawasan keilmuan, Sudrajad, S.Pd., Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKN) MAN 1 Kulon Progo, mengikuti kegiatan MGMP PKN MA DIY Goes to Semarang pada Selasa, (20/1/2026). Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan kunjungan ke Balai Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah.

Kegiatan yang diikuti oleh guru-guru PKN Madrasah Aliyah se-Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran melalui penguatan pemahaman terhadap penelitian dan pengembangan pendidikan madrasah. Selain sebagai ajang pengembangan profesional, kegiatan ini juga menjadi wadah berbagi pengalaman dan praktik baik antarpendidik PKN.

Dalam kunjungan ke Balitbang Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, para peserta mendapatkan pemaparan mengenai peran strategis penelitian dan pengembangan dalam mendukung kebijakan serta inovasi pembelajaran di madrasah. Materi yang disampaikan diharapkan dapat menjadi referensi bagi guru PKN dalam mengembangkan pembelajaran yang kontekstual, berkarakter kebangsaan, serta sejalan dengan nilai-nilai moderasi beragama.

Sudrajad, S.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan MGMP tersebut memberikan manfaat besar bagi peningkatan profesionalisme guru.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menambah wawasan kami, khususnya dalam pengembangan pembelajaran PKN yang berbasis riset serta penguatan nilai-nilai kebangsaan di lingkungan madrasah,” ujarnya.

Sementara itu, Plt. Kepala MAN 1 Kulon Progo, Sihono Setyo Budi, S.Pd., M.Si., memberikan apresiasi atas keikutsertaan guru dalam kegiatan MGMP tersebut.

“Kami sangat mendukung keikutsertaan guru dalam kegiatan MGMP karena menjadi sarana strategis untuk meningkatkan kompetensi, memperluas jejaring profesional, serta memperkaya wawasan guru dalam pengembangan pembelajaran di madrasah,” tuturnya.

Ia berharap, hasil dari kegiatan MGMP PKN MA DIY Goes to Semarang ini dapat diimplementasikan secara nyata dalam proses pembelajaran.

“Ilmu dan pengalaman yang diperoleh diharapkan dapat ditularkan kepada rekan guru lainnya dan berdampak langsung pada peningkatan mutu pembelajaran serta pembentukan karakter peserta didik MAN 1 Kulon Pro Go,” tambahnya.

Melalui keikutsertaan dalam kegiatan MGMP PKN MA DIY Goes to Semarang, MAN 1 Kulon Progo terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas sumber daya pendidik demi terwujudnya madrasah yang unggul, moderat, dan berdaya saing. (mar)