MAN 1 Kulon Progo

Santri Berlian

MAN 1 Kulon Progo Gelar Upacara Hari Guru Nasional Tahun 2022

Dalam rangka Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2022 dan HUT ke-77 PGRI, MAN 1 Kulon Progo mengadakan upacara bendera yang diikuti oleh seluruh guru, pegawai, anggota Dewan Ambalan (DA), dan pengurus OSIS pada Jumat (25/11/2022) di halaman tengah madrasah setempat. Tema Hari Guru Nasional kali ini adalah Berinovasi Mendidik Generasi.
Kepala MAN 1 Kulon Progo, H. Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd. merasa sangat bersyukur MAN 1 Kulon Progo dapat melaksanakan upacara bendera. “Alhamdulillah MAN 1 Kulon Progo dapat melaksanakan upacara bendera hari ini. Upacara bendera yang istimewa ini sebagai wujud syukur kepada Allah Subhanahu WaTa’ala. Dalam rangka Hari Guru Nasioanal dan HUT ke-77 PGRI,” kata Edi.
Sebagai Pembina Upacara, Edi Triyanto membacakan sambutan Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas. Menteri Agama mengucapkan terima kasih, dan memberikan apresiasi atas jasa yang diberikan guru, menyampaikan permohonan maaf jika belum maksimal memberikan pelayanan, dan menyampaikan beberapa pesan. “Ada beberapa pesan yang ingin saya sampaikan. Pertama, teruslah menjadi pribadi pembelajar karena mengajar pun bagian dari belajar. Kedua, teruslah berinovasi dan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi, perkuat Moderasi Beragama dan sukseskan Tahun Toleransi serta tingkatkan kompetensi dan kesejahteraan guru,” tutur Edi membacakan sambutan menteri Agama.
“Semoga semua guru dapat melaksanakan pesan dari Menteri Agama. Semoga Allah selalu memberikan yang terbaik untuk semua guru, pegawai, dan siswa MAN 1 Kulon Progo. Amin,” harap Edi mengakhiri amanatnya.
Sementara itu dihubungi usai pelaksanaan upacara, Waka Humas MAN 1 Kulon Progo, H. Akh. Khudlori, S.Ag., M.Pd.I. menyampaikan bahwa upacara berlangsung hidmat dan syahdu karena salah seorang siswa mempersembahkan kado puisi untuk guru. Puisi berjudul Pelitaku yang diciptakan dan dibacakan oleh Isnaini Safridiyah (Kelas XII IIK) mampu membuat peserta menitikkan air mata terutama pada tiga baris terakhir yang berbunyi, “Selamat hari Guru untuk para pelitaku. Semoga Allah selalu membahagiakanmu. Semoga lelahmu menjadi kunci surgamu.” (nhd/***)