Kelas yang indah dan menarik mampu menumbuhkan kenyamanan dalam kegiatan belajar mengajar. Dari 20 kelas yang ada di MAN 1 Kulon Progo mempunyai pojok literasi masing-masing ditiap kelasnya. Pojok literasi ini digiatkan dalam rangka lomba kebersihan dan keindahan kelas Kamis (07/11/2019). Penilaian kelas dilakukan selama beberapa minggu oleh dewan juri yang terdiri dari para waka dan guru.
Kreativitas dimunculkan para siswa untuk pojok literasi yang nyaman. Kegiatan seperti ini menumbuhkan kesolidan dan kerukunan antar siswa dalam satu kelas. Mengorbankan waktu dan pikiran demi terciptanya rasa nyaman dalam belajar. Wali kelas punya peran penting dalam mengarahkan pembuatan pojok literasi dikelasnya. Disediakan juga aneka buku bacaan untuk menambah wawasan dari novel, cerpen , bacaan muslim, buku motivasi dan lain-lain.
Ketika para guru memasuki kelas untuk mengajar pasti ada decak kagum akan pesona pojok literasi. Tiap-tiap kelas punya tema yang berbeda. Ada yang mengambil tema Kraton, Bhinneka Tunggal Ika, kartun, kuliner, perjuangan, pemandangan alam dan masih banyak ragam tema pojok literasi madrasah. Kepala MAN 1 Kulon Progo mengatakan “ Pojok literasi kelas merupakan hasil karya seni siswa, diharapkan mampu menumbuhkan minat baca para siswa dengan suasana yang dbuat senyaman mungkin”. (dwi)
Berita lainnya
Gandeng Perguruan Tinggi dan LPK, MAN 1 Kulon Progo Gelar Edu and Job Fair
Motivasi Peran Orang Tua Terhadap Kesuksesan Anaknya, MAN 1 Kulon Progo Gelar Seminar Parenting
Buka Wawasan Siswa Sebelum Purna, MAN 1 Kulon Progo Gelar Edu & Job Fir 2025