Kulon Progo (MAN 1 KP) – Selepas upacara memperingati HAORNAS seluruh civitas madrasah melanjutkan perayaan hari olahraga kali ini dengan mengadakan jalan santai Senin (09/09/2019). Mengambil rute MAN 1 Kulon Progo, Taman Binangun, perempatan UNY, Kemenag Kulon Progo, Serut, Dayakan, Taman Budaya, Kecamatan Pengasih, Perempatan Bangjo Pengasih, dan berakhir di madrasah lagi. Suasana senang dan semangat menyertai peserta jalan santai.
Madrasah juga menyediakan jasa mobil untuk menyisir siswa yang kelelahan atau sakit. Olahraga bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja seperti jalan santai yang diadakan oleh madrasah. Karena olahraga tidak terpaku dan hanya bisa dilakukan dipusat-pusat kebugaran saja.
Dengan adanya kegiatan seperti ini akan membangun kesehatan jasmani dan rohani bagi segenap warga madrasah yang akan mendukung proses belajar mengajar. “Mari kita gemar berolahraga karena dari sinilah kesehatan akan tetap terjaga”, pungkas Kepala Madrasah, Khoiriyatun, M.Sc. Membiasakan olahraga dengan menjadikannya bagian dari gaya hidup kita. (dwi)
Berita lainnya
Gandeng Perguruan Tinggi dan LPK, MAN 1 Kulon Progo Gelar Edu and Job Fair
Motivasi Peran Orang Tua Terhadap Kesuksesan Anaknya, MAN 1 Kulon Progo Gelar Seminar Parenting
Buka Wawasan Siswa Sebelum Purna, MAN 1 Kulon Progo Gelar Edu & Job Fir 2025