MAN 1 Kulon Progo menggandeng Puskesmas Pengasih 1 melakukan skrining Penyakit Tidak Menular (PTM) untuk guru dan pegawai pada hari Selasa (11/7/2023) pagi. Kegiatan dilaksanakan di ruang digital madrasah setempat.
Kepala MAN 1 Kulon Progo Drs. Muhammad Wahdan Zani merasa bersyukur MAN 1 Kulon Progo dapat bekerja sama dengan Puskesmas Pengasih 1 dalam melakukan skrining tersebut.
“Alhamdulillah MAN 1 Kulon Progo dapat bekerja sama dengan Puskesmas Pengasih 1 dalam melakukan skrining. Target skrining adalah seluruh warga madrasah yaitu siswa, guru, dan pegawai,” ungkap Wahdan, “pada awal tahun pelajaran ini skrining untuk guru dan pegawai. Sedangkan untuk siswa akan dimulai minggu depan.”
“Semoga kegiatan kerja sama dengan Puskesmas Pengasih 1 terus terjalin sehingga MAN 1 Kulon Progo dapat mewujudkan madrasah sehat yang sebenarnya. Amin,” harap Wahdan.

Menurut Wakil Kepala Bidang Kehumasan, H. Akhmad Khudlori, S.Ag., M.Pd.I. ada empat petugas skrining tahap pertama yang dilibatkan yaitu Wiji Astuti, Fathonati, Herman, dan Purwanti. Kegiatan Skrining tahap pertama tersebut diikuti oleh 45 orang, sedangkan 24 orang yang belum melakukan skrining PTM akan diikutkan pada skrining tahap berikutnya.
Dalam kesempatan yang sama, Nur Hidayati, S.Pd.I. selaku Pembina UKS mengatakan bahwa skrining PTM untuk siswa akan direncanakan selama sembilan hari berturut-turut mulai Senin (17/7/2023).

Berita lainnya
Siswa MAN 1 Kulon Progo Ikuti Launching Buku Bersama KYM
Gandeng Perguruan Tinggi dan LPK, MAN 1 Kulon Progo Gelar Edu and Job Fair
Motivasi Peran Orang Tua Terhadap Kesuksesan Anaknya, MAN 1 Kulon Progo Gelar Seminar Parenting