MAN 1 Kulon Progo

Santri Berlian

Siswa MAN 1 Kulon Progo Rebut 2 Emas pada Kejurda Panjat Tebing DIY Tahun 2017

Kulon Progo (MAN 1 Kulon Progo) – Sekali lagi prestasi gemilang mampu ditorehkan oleh siswa MAN 1 Kulon Progo diajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) panjat tebing DIY tahun 2017. Kejurda panjat tebing ini dilaksanakan selama 3 hari, Jumat (07/07/2017) sampai Minggu (09/07/2017) bertempat di Venus Panjat Tebing Fitriyani Wall Klebengan Sleman. Dua medali emas mampu diraih oleh Rusdianto untuk kategori Lead putra dan Putri Wahyuni untuk kategori Lead putri. Sedangkan medali perak diraih oleh Salma Meilina dan Paulina Trinita berhasil meraih medali perunggu untuk kategori Lead putri.

Tim panjat tebing MAN 1 Kulon Progo berhasil menyisihkan ratusan peserta se-DIY. Keberhasilan para atlet tersebut merupakan buah dari kerja keras mereka yang dengan tekun mengikuti kegiatan ekstrakurikuler setiap hari Rabu dan Sabtu sore sepulang sekolah. Tim panjat tebing madrasah mengikuti kejurda dengan tujuan untuk mengukur kemampuan anak dalam menghadapi PORDA kedepan yang akan dilaksanakan bulan Juli mendatang. ”Semangat anak-anak dalam berlatih memang luar biasa dan tidak kenal lelah semoga menjadi atlet hebat di masa depan”, ujar Dra. Sukarni, pelatih  panjat tebing sekaligus guru BK MAN 1 Kulon Progo. Hal senada juga diungkapkan oleh Khoiriyatun, S.Pd., M.Sc. kepala MAN 1 Kulon Progo, “Selamat dan sukses atlet-atlet MAN 1 Kulon Progo yang kembali mengukir prestasi di ajang kejurda panjat tebing DIY. Semoga talenta kalian terus terasah, terarah dan memberi manfaat untuk kehidupan kalian selanjutnya”, ujar Khoiriyatun. (dwi)